Pekanbaru – Hari ini, Jumat 30 April 2021 SD Cendana Rumbai melaksanakan program Berbagi Takjil yang disponsori oleh seluruh warga sekolah meliputi Guru dan karyawan, siswa, dan orang tua siswa. Program ini merupakan salah satu program unggulan pada bulan ramadhan di SD Cendana Rumbai. Program ini mengajarkan kepada siswa untuk berbagi dengan sesama. Kegiatan ini dilaksanakan pada minggu ke-3 Ramadhan dan akan dilaksanakan selama 3 hari kedepan. Untuk titik berbagi takjil tersebar sebanyak 4 titik. Yaitu di depan sekretarian PPDB Cendana Umban Sari, di depan Stadion Rumbai, di dekat lampu merah Hawai Swalayan, dan di Teluk Leok. Semoga infak dan sedekah yang telah diberikan menjadi penolong kita diakhirat kelak. Amin